Vaksin Omicron Buatan Pfizer Tersedia pada Maret 2022

  • Bagikan

JAKARTA, BACAPESAN.COM – Perusahaan obat-obatan Pfizer memastikan, bahwa vaksin terbaru untuk menangani varian Covid-19 Omicron siap digunakan pada Maret 2022 mendatang.

“Vaksin ini akan keluar pada Maret mendatang,” kata CEO Pfizer Albert Bourla, dilansir dari NDTV, Selasa, 11 Januari 2022.

“Saya belum tahu apakah kita akan benar-benar memerlukannya. Saya juga belum tahu bagaimana skema pemberiannya,” sambungnya.

Bourla menambahkan, vaksin khusus Omicron ini juga dapat dipakai untuk memberikan perlindungan dari berbagai varian lain.

“Pfizer mengembangkan vaksin Omicron atas dasar permintaan dari banyak negara,” ujar Bourla.

Bourla menuturkan, vaksin-vaksin Covid-19 yang ada saat ini, dengan ditambah pemberian dosis ketiga (booster), sudah cukup memberikan perlindungan terhadap gejala berat Omicron.

“Namun vaksin yang secara spesifik ditujukan unttuk Omicron dapat memberikan perlindungan dari penularannya, bukan hanya gejala berat,” terangnya.

Sementara itu, CEO Moderna, Stephane Bancel mengatakan, bahwa perusahaannya sedang mengembangkan sebuah booster yang dapat menangani Omicron serta varian-varian lainnya. Moderna memprediksi booster ini akan keluar di musim gugur 2022.

“Kami sedang berdiskusi dengan para pemimpin kesehatan publik di seluruh dunia, untuk memutuskan apa yang kami semua pikir merupakan strategi terbaik, yaitu sebuah booster untuk musim panas 2022,” kata Bancel, dikutip dari CNBC.

“Tapi kami perlu berhati-hati untuk selalu berada satu langkah di depan virus ini, bukan di belakangnya,” sambungnya.

Omicron merupakan varian Covid-19 yang pertama kali terdeteksi di Afrika Selatan pada November 2021. Omicron, lebih menular dari varian-varian lain, telah menyebar ke lebih dari 100 negara dan teritori. (fin/*)

  • Bagikan